Ribuan Guru Demo di Kantor DPRD Sumut




Kamis, 2 Mei 2013 22:01:38 WIB




Demo-Guru

MEDAN (Pos Kota) – Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Medan diwarnai aksi demo ribuan guru sekolah swasta di Kantor DPRD Sumut, Kamis (2/5).


Dalam aksi tersebut sempat terjadi adu mulut antara guru dengan aparat kepolisian.


Berawal saat guru memaksa masuk ke kantor DPRD Sumut untuk menjumpai Kepala Dinas Pendidikan Sumut, Muhammad Zein.


“Sekretaris Komisi DPRD Sumut, Jhon Hugo Silalahi telah menjanjikan kepada kami untuk bertemu dengan Kadis Pendidikan Sumut,” ucap guru.


Dalam aksinya mereka menyampaikan tuntutannya untuk memperhatikan nasib-nasib sekolah swasta di Sumut. Pengunjukrasa menilai sekolah swasta kurang diperhatikan oleh pemerintah.


Keempat elemen tersebut, Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS), Badan Musyawarah Kepala Sekolah/Madrasah Swasta (BMKSS), Persatuan Guru Swasta Indonesia (PGSI) dan Gabungan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (GP TENDIK) Sumut. (samosir/d)